Seorang ahli IT, Danish Qalyubi menyebutkan, teknik tersebut bisa jadi adalah sebuah trik para hacker jahat untuk mencuri data pribadi orang. "Dikenal dengan istilah Phising, hacker berupaya mengelabui dengan cara mencatut nama instansi-instansi tertentu agar orang percaya dan mau klik link tersebut," kata dia.
Dikatakannya, data yang menjadi sasaran phising adalah data pribadi seperti nama usia alamat, data akun berupa username dan password dan yang paling berbahaya data finansial. "Bahkan data bank juga dapat diembat seperti data kartu kredit dan akun rekening bank," ungkapnya.[ss]
Baca Juga:
Waspada Banjir, Ini Tips Amankan Listrik saat Air Masuk Rumah