Sementara, yang mengalami luka berat hingga kritis adalah kakak kandung korban bernama Mursining, keponakan bernama Sofi dan Aping.
Sedangkan, korban luka ringan bernama Koptu Supendi sekaligus suami dari Siti Purna.
Baca Juga:
Kecelakaan Beruntun Tol Cipularang, Sopir Truk Trailer Terancam 12 Tahun Penjara
Keempat korban yang masih hidup tersebut telah dilarikan ke RSUD dr. Murjani Sampit untuk mendapat perawatan yang lebih intensif.
“Sedangkan, untuk supir CPO kabarnya selamat dan sudah diamankan oleh Polsek Cempaga,” ujar Ijul.
Ia menambahkan, dari informasi yang diterima di TKP, minibus yang dikendarai satu keluarga tersebut melaju dari arah Sampit menuju Palangkaraya, sedangkan truk CPO melaju dari arah sebaliknya.
Baca Juga:
Mahasiswa Hilang Fokus Gegara ‘Rimming” dalam Mobil, Pengemudi Xpander Tabrak Pejalan Kaki
Kemudian, saat beradadi TKP terjadi kecelakaan didepan SPBU Jemaras, Jalan Tjilik Riwut.
Kronologi kejadian belum diketahui secara pasti.
Sementara itu Kasatlantas Polres Kotim, AKP Azmi Halim Permana mengatakan pihaknya belum bisa memberikan keterangan resmi terkait peristiwa ini karena masih melakukan olah TKP.[ss]